Menumpuknya pekerjaan kadang membuat seseorang harus rela lembur dikantor untuk menyelesaikannya. Tetapi dengan banyaknya pertimbangan, saat ini pekerjaan yang tak terselesaikan dikantor bisa dibawa pulang kerumah.
Namun, bekerja dari rumah membutuhkan prinsip yang kuat. Hal ini dikarenakan tidak adanya pengawasan dari atasan. Bisa jadi apabila kita tidak pandai untuk mengatur waktu bukannya mengerjakan dirumah kita malah membiarkannya atau meninggalkannya.
Perasaan malas dan menunda-nunda waktu adalah musuh utama. Agar kebiasaan bermalas-malasan bisa dikikis, Anda perlu melakukan beberapa kiat. Berikut adalah kita bekerja efektif walaupun berada di rumah:
Menentukan Jadwal Kerja
Work schedule atau jadwal kerja menjadi hal yang sangat penting. Tujuannya tak lain agar pekerjaan lebih teratur. Jika belum mempunyai jadwal kerja, cobalah untuk membuatnya. Anda harus disiplin pada jadwal kerja yang dibuat agar hasilnya maksimal. Lakukan perbandingan antara yang dulu dan yang sekarang. Manakah yang lebih baik? punya jadwal kerja atau tidak?
Membangun Niat
Niat ini dibangun dari dalam diri sendiri. Tumbuhkan rasa ingin bekerja yang tinggi agar pekerjaan cepat selesai. Keinginan untuk berkumpul bersama teman dikesampingkan terlebih dahulu. Agar tetap fokus pada apa yang dikerjakan.
Jangan Lupa Motivasi Diri Sendiri
Beban pikiran, beban kerja, dan beban keluarga dapat membuat stres. Alhasil, Anda menjadi malas untuk bekerja. Mungkin lebih baik tidur seharian ketimbang bekerja mengurusi tumpukan kertas di meja kerja.
Jika rasa lelah muncul, sebisa mungkin untuk memotivasi diri sendiri. Tanpa adanya motivasi, sifat malas ini tidak dapat dihilangkan. Jika menemukan kegagalan, motivasi diri dengan lebih keras lagi. Jangan pernah lelah berhenti untuk memotivasi diri sendiri. Kalau bukan Anda yang memotivasi diri sendiri, siapa lagi?
Menyulap Suasana Rumah seperti Kantor
bekerja di rumah akan maksimal jika didukung dengan suasana rumah seperti kantor. Manfaatkan ruangan kosong yang tidak terpakai, Anda bisa menyulapnya menjadi kantor pribadi. Sesuaikan warna dinding dan semua perlengkapan menyerupai kantor.
Tidur yang Cukup
Langkah terakhir adalah tidur yang cukup. Kerja lembur memang tak bisa dihindarkan, namun bukan berarti tidak bisa tidur dengan cukup. Tidur yang cukup membuat untuk lebih bersemangat keesokan harinya. Tak hanya itu, Anda juga bisa bangun lebih pagi. Alhasil, banyak pekerjaan yang bisa diselesaikan. Anda juga akan kelihatan lebih produktif ketimbang pegawai lainnya.
Bangun mood yang positif untuk mendapatkan kenyamanan dan kesenangan. Pekerjaan seberat apapun dapat dikerjakan dengan baik sesuai harapan.
Dikutip dari : https://www.cermati.com/artikel/lakukan-tips-berikut-ini-agar-efektif-bekerja-dari-rumah |