Tips & trik

Tips Waspada agar Tak Jadi Korban Berita Hoax

Penyebaran berita HOAX seiring berkembangnya jaman semakin marak dan semakin untuk dikendalikan. Banyak media sosial atau aplikasi chat sebagai alat untuk menyebarkan berita hoax oleh pihak yang tidak bertanggung jawab.

Penyebaran berita HOAX seiring berkembangnya jaman semakin marak dan semakin untuk dikendalikan. Banyak media sosial atau aplikasi chat sebagai alat untuk menyebarkan berita hoax oleh pihak yang tidak bertanggung jawab.

Semakin maraknya berita hoax menyebabkan korban hoax. Nah, bagaimana caranya agar terhindar dari berita hoax? Berikut adalah tips untuk menghindarinya :

1. Periksa Tanggalnya

Berita hoax biasanya tidak mencantumkan tanggal kejadian yang valid yang bisa diverifikasi oleh berita. Ada juga berita yang sengaja diubah tanggal kejadiannya.

2. Lihat Keanehan Berita

Berita hoax biasanya memiliki judul yang mencengangkan atau dilebih-lebihkan, agar menarik minat pembaca. Isinya biasanya mengandung kata-kata provokatif dan memanfaatkan isu-isu yang sedang tren.

3. Periksa Foto dan Video

Jangan mudah percaya dengan foto, gambar ataupun video yang disebarkan begitu saja. Bisa jadi foto ataupun video telah dimanipulasi terlebih dahulu sebelum disebarkan untuk menarik atau memprovokatif si pembaca. Untuk mengecek video yang dicurigai, Anda bisa menggunakan fitur reverse search di Google Images.

4. Perhatikan Sumber Berita

Pastikan sumber berita berasal dari media yang mempunyai reputasi yang baik, terpercaya dan punya akurasi yang baik serta terverifikasi oleh dewan pers. Jika berita tersebut asalnya dari organisasi yang tidak begitu dikenal ada kemungkinan berita tersebut berisi konten hoax.

5. Lihat Laporan Lainnya

Sebelum Anda menyebarkan dan mengedarkan berita yang Anda terima, alangkah baiknya Anda memeriksanya terlebih dahulu di situs terpercaya. Jika tidak ada sumber berita lainnya yang melaporkan berita yang sama, hal tersebut dapat mengindikasikan bahwa berita tersebut palsu. Jika berita tersebut dilaporkan oleh beberapa sumber yang Anda percayai, maka kemungkinan berita tersebut benar.

Sumber : detikinet

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *