Tips & trik

Tips Atasi Baterai HP Gembung

Permasalahan generasi sekarang banyak seputar gadget mereka. Bisa dari soal kuota, kerusakan alat sampai sumber daya baterai.

Apalagi baterai termasuk hal yang sangat penting untuk handphone. Baterai yang sudah menggembung tidak aman untuk dipakai. Sebab, kondisi baterai seperti ini rawan untuk terbakar atau meledak. 

Baterai terdiri dari berbagai komponen kimia dan diisi listrik. Sehingga, dibutuhkan perhatian khusus dalam menanganginya. Apalagi jika baterai sudah dalam kondisi yang tidak wajar, seperti menggembung.

Sebelum membahas soal penanganan, ada baiknya mengenal ciri-ciri dari baterai yang menggembung. Baterai yang menggembung akan membesar. Sehingga biasanya akan mendorong sampul perangkat atau komponen di sekitarnya.

Ponsel dengan baterai yang sudah menggembung biasanya menyebabkan casing (penutup) belakang terbuka dan sulit ditutup. Kondisi tersebut juga dapat menekan layar ponsel sehingga mengakibatkan layarnya menganga. Jika terjadi pada laptop, baterai akan mendorong posisi keyboard maupun trackpad sehingga menjadi seakan terangkat.

Selain itu, apabila tercium bau seperti bahan kimia dari sekitar perangkat, kemungkinan itu adalah bau gas yang dihasilkan oleh baterai yang menggembung.

Apa yang harus dilakukan?

Jika baterai sudah menggembung, berikut sejumlah langkah yang perlu Anda lakukan, dikutip dari CNNIndonesia.

1. Hal pertama yang perlu dilakukan adalah jangan mengisi daya baterai tersebut. Kemudian sebisa mungkin bawa perangkat Anda ke ruangan dengan udara terbuka lalu lepaskan segera baterai dari perangkat.

2. Letakkan baterai pada tempat yang aman apalagi jika dalam kondisi mengeluarkan bau dan berasap. Jangan hancurkan baterai atau memaparkannya pada suhu yang tinggi.

3. Segera buang baterai tersebut ke tempat pembuangan sampah elektronik dan jangan mencampurnya dengan sampah biasa. Baterai adalah jenis limbah berbahaya yang dapat merusak lingkungan apabila tidak ditangani dengan cara yang tepat.

Masuk freezer?

Ada mitos yang beredar kalau baterai gembung masih bisa diselamatkan dengan memasukkannya ke dalam freezer. Namun, cara ini belum terbukti secara ilmiah mampu memperbaiki kondisi baterai yang mati. Apalagi pada baterai yang sudah menggembung. 

Apple menyarankan suhu yang “nyaman” bagi baterai adalah 16 hingga 22 derajat Celcius. Samsung juga tidak menyarankan baterai ponsel ke dalam freezer.