Informasi

12 Situs untuk Cek Informasi COVID-19 di Seluruh Indonesia

Virus Covid-19 telah masuk ke Indonesia sejak beberapa minggu yang lalu. Penyebarannya pun semakin meluas. Data terbaru menunjukkan adanya kenaikan penyebaran yang signifikan, kini sudah meluas di hampir seluruh pulau besar di Indonesia.

Melihat penyebaran tersebut, masing-masing pemerintah daerah di Indonesia pun mulai membuat kanal informasi resmi seputar Covid-19 di wilayahnya.

Kebanyakan situs itu berisi informasi penyebaran Covid-19 di wilayah masing-masing, baik di provinsi maupun kota/kabupaten. Situs tersebut juga menampilkan jumlah Orang dalam Pemantauan (ODP) atau Pasien dalam Pengawasan (PDP).

Untuk mengetahui daftar situs resmi yang berisi informasi mengenai Covid-19, berikut ini ada beberapa situs resmi dari pemerintah yang sudah dihimpun dari berbagai sumber.

Tak mau ketinggalan, Dilansir dari LIPUTAN6, Google pada Sabtu (21/3/2020) mengungkap telah merilis situs web untuk Amerika Serikat (AS) yang berisi informasi soal Covid-19. Informasi itu termasuk panduan dan pengujian terkait virus tersebut.

Minggu (22/3/2020), situs web tersebut bisa diakses melalui google.com/covid19, dan berisi berbagai informasi dan tautan-tautan yang fokus pada Covid-19.

Menurut keterangan Google, situs web ini akan tersedia dalam lebih banyak bahasa dan negara beberapa pekan mendatang.

“Kami telah bekerja dengan lembaga-lembaga dan otoritas terkait untuk merilis sebuah situs web – tersedia di google.com/covid19 – yang fokus pada pendidikan, pencegahan, dan sumber daya lokal,” demikian penjelasan yang tertulis di blog Google.

“Orang-orang bisa meneriman informasi berbasis negara, keamanan, dan tip pencegahan, tren pencarian terkait Covid-19, dan sumber daya lebih lanjut untuk individu, pendidik, dan bisnis,” sambung perusahaan.