Trendsetter

Game Asli Indonesia Berhasil Unjuk Gigi di PSXSEA 2018

Selain hadir di event-event game berskala dunia, Sony selalu menggelar acara khusus bertajuk PlayStation Experience di berbagai belahan dunia untuk memperkenalkan game-game baru mereka ke publik. Setelah hanya hadir di Eropa dan Amerika Serikat, sejak tahun 2017 lalu PlayStation Experience akhirnya mampir ke Asia Tenggara, tepatnya di Kuala Lumpur, Malaysia.

Nah di tahun 2018 ini Sony siap menggelar PlayStation Experience SEA yang kedua. Kali ini acaranya tidak lagi digelar di Kuala Lumpur, melainkan di Thailand!

PlayStation Experience South East Asia atau disingkat PSXSEA adalah ajang memperkenalkan game-game baru kepada publik. Tahun ini, PSXSEA diadakan di Bangkok, Thailand selama 2 hari yaitu 18 dan 19 Agustus 2018. Di acara ini, pengunjung dapat mencoba demo mulai dari game PlayStation 4 hingga PS VR.

Beberapa game yang sangat ditunggu kehadirannya adalah Spider-Man, Jump Force, dan Resident Evil 2 Remake. Di antara nama-nama game yang terkenal tersebut ada 3 game yang berasal dari Indonesia juga, lho. Perlu kalian tahu juga, ini pertama kalinya game Indonesia unjuk gigi di PSXSEA, lho. Apa sajakah game dari Indonesia itu? Berikut adalah ulasannya!

1. Ultra Space Battle Brawl (USBB)
Ultra Space Battle Brawl adalah game untuk Nintendo Switch yang dibuat oleh Mojiken Studio. Developer ini memiliki kantor pusat di Surabaya, Indonesia dan memiliki tujuan menciptakan game yang menyenangkan dan memberi manfaat positif bagi banyak orang.

Game yang dirilis pada 5 Juli 2018 ini adalah game multiplayer yang memadukan permainan ping-pong, fighting, dan sensasi serunya bermain bersama. Dengan banyak pilihan karakter yang banyak dan menarik, game ini sangat cocok dimainkan bersama dengan teman, keluarga, bahkan rivalmu sekalipun. Game yang mudah dipahami, tetapi sulit dikuasai ini pastinya akan membuat waktu luang dan waktu nongkrongmu menjadi lebih seru.

2. Legrand legacy
Legrand Legacy adalah game besutan SEMISOFT Studio yang memiliki kantor di Jakarta. Legrand Legacy sendiri adalah game andalan SEMISOFT Studio saat ini dan sekarang tengah dipersiapkan agar bisa dimainkan di berbagai platform seperti PS4 dan Xbox, setelah sebelumnya game ini hanya bisa dimainkan di PC.

Legrand Legacy adalah game berbasis RPG dengan jalur cerita yang sangat menarik diikuti. Game ini menggunakan sistem Japan RPG (JRPG) klasik dengan tambahan quick time events untuk menambah keseruan game ini. Dilansir dari website Metacritic, game ini mendapatkan poin 67 dari 100 dengan berbagai jenis kritik dari yang positif hingga negatif.

3. Valthirian Arc Hero School Story
Valthirian Arc Hero School Story adalah besutan Agate Games yang sebelumnya juga pernah merilis game berjudul Kongregate. Jalan cerita game ini dikatakan sebagai gabungan game Ragnarok Online dan Harry Potter. Disini, Kamu akan berperan sebagai kepala sekolah, tetapi bukan sekolah biasa melainkan sekolah yang melatih para Hero.

Game yang rencananya akan dirilis untuk PS4 dan Xbox ini memberikan banyak fitur seperti mengatur fasilitas di dalam sekolah, mendidik para murid, menyuruh parah murid menyelesaikan misi, dan berbagai fitur menarik lainnya. Game yang memadukan serunya bertempur melawan monster dan mendidik para hero ini sangat patut untuk Anda mainkan!

Sumber : IDN TIMES

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *